Hidup itu seperti kopi. ia mempunyai
sisi pahit dan juga sisi manis.
Hidup kadang sedih kadang
juga senang. Namun ketika dipadukan akan menjadi kopi yang begitu nikmat. Begitupun
dengan hidup. Ketika hidup dipenuhi dengan kesedihan,
maka kita akan merasakan
hampanya hidup ini. Seakan kita tidak ingin untuk hidup lagi.
Namun ketika selalu dipenhuhi
dengan kebahagiaan, kita tidak akan pernah bisa belajar untuk mengembangkan
diri. Karena saat kita berada dalam masalah, disitu kita diajarkan banyak hal
tentang artinya perjuangan, bekerja keras dan lain sebagainya.
Kopi tetaplah kopi. Sesempurna
apapun orang yang meraciknya, namun kopi tetaplah punya sisi pahit tersendiri. Kehidupan
pun demikian, akan selalu berjalan kedepan dan pasti akan ada masalah atau
hambatan yang selalu berada didepan kita.
Semangat Berjuang
Tidak ada komentar:
Posting Komentar